Hadiri Musda KNPI Sinjai, Arham Harap Kanita Berikan Kemerdekaan Pemuda di Daerah

  • Bagikan

PENASULSEL.COM,MAKASSAR – Ketua DPD I KNPI Sulawesi-Selatan Andi Arham Basmin Mattayang menghadiri pembukaan musyawarah daerah (musda) DPD II KNPI Kabupaten Sinjai ke XV , Sabtu, (26/12/2020) di hotel Rofina. Arham Basmin didampingi puluhan pengurusnya.

Musda ini dihadiri Bupati Sinjai Andi Seto Gadhista Asapa secara virtual, OKP berhimpun, Kadispora Sinjai, Kepala Kesbangpol, Dirut PDAM, tokoh masyarakat dan masih banyak lagi.

bapenda bapenda bapenda

Arham Basmin dalam sambutannya mengucapkan terima kasih atas komitmen DPD II KNPI Sinjai karena tetap melanjutkan rapimda dan musda.

“Pertama saya ucapkan terima kasih dan rasa hormat saya kepada teman-teman DPD KNPI Sinjai yang punya komitmen dan keteguhan dalam melanjutkan musda meski diterpa tekanan jelang pelaksanaan.” ungkap Arham, Sabtu, (26/12).

“Ijin Pak bupati, saya juga tidak pernah bayangkan akan di undang di Sinjai, saya ini baru 4-5 kali bertemu ketua KNPI Sinjai Bung Satria Ramli.” tambahnya.

Baca Juga:  KNPI Sulsel Gelar Vaksinasi Bagi 1.500 Warga

Dikatakan Arham, perpecahan ditingkat nasional tidak perlu dirasakan oleh teman-teman DPD II di kabupaten/kota untuk tetap menjaga keharmonisan.

“Dan selama saya memimpin setahun ini saya belum menadatangani sk karetaker di kabupaten/kota. Saya tanya bung satria , kita undang mi yang pantas di undang kami menyesuaikan.” tegasnya.

Dengan melihat kondisi saat ini, Arham juga memberi masukan kepada Nurkanita Kahfi selaku Ketua KNPI Sulsel versi satu nafas agar menarik SK karetaker yang dikeluarkan untuk KNPI Sinjai.

“Pesan saya buat adinda Nurkanita, tariklah atau revisi surat karetaker, kita biarkan teman-teman di dpd tetap merdeka, biarkan lah di provinsi yang dualisme jangan korbankan yang ada dibawa.” harapnya.

Baca Juga:  Gubernur Sulsel Buka 69th COE Perhimpunan Dokter Spesialis Ortopedi dan Traumatologi Indonesia

“Kami di KNPI Sulsel juga sudah mempertegas komitmen kami untuk tetap mengawal pemerintahan dalam hal ini gubernur dan tetap mensupport dpd II untuk fokus mengawal pemerintahan di daerahnya.” imbuh dia.

Selain itu, Arham juga mengajak pemuda berkolaborasi bagaimana ditengah pandemi ini bisa membantu pemerintah apalagi saat ini pengangguran meningkat pesat selama pandemi.

“Saat ini pengangguran meningkat akibat adanya pandemi. Nah tentu ini menjadi tugas kita sebagai pemuda bagaiaman membantu pemerintah dalam upaya penanganan Covid-19 baik secara nasional, provinsi dan kabupaten.” terangnya.

“Terakhir saya ucapkan terima kasih kepada semua terkhusus kepada pak Bupati atas atensinya menghadiri dan menyaksikan dinamika pemuda saat ini.” tutup dia.

Baca Juga:  Bagi-Bagi Hand Sanitizer, Solusi KNPI Sulsel Tangkal Virus Corona

Bupati Sinjai, Andi Seto Gadhista Asapa, SH, LLM dalam sambutanya meyampaikan ucapan selamat Musda kepada pemuda yang berhimpun dalam organisasi induk kepemudaan di Bumi Panrita Kitta ini.

“Semoga Musda KNPI Sinjai berjalan dengan baik dan menghasilkan pemimpin yang bisa membantu pemerintah Kabupaten Sinjai. Khususnya dalam menangani dan memecahkan segala persoalan masalah yang ada di Sinjai” Ucap Bupati Sinjai

Lanjut Bupati ASA, Menitipkan pesan agar KNPI sebagai induk organisasi kepemudaan di Sinjai melahirkan program yang lebih nyata dan dirasakan langsung manfaatnya oleh masyarakat.

“Selamat bermusda, semoga yang terpilih bisa membawa Pemuda semakin maju, termasuk menjadi mitra dan bagian dari pemerintah”, harapnya.

bapenda banner bapenda
Editor :
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *