224 Peserta Antusias Ikuti Rakor PPID

  • Bagikan

BANTAENG– Sebanyak 224 peserta yang terdiri dari pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi bersama para tenaga administrasi dari seluruh SKPD, Desa dan Kelurahan masih antusias mengikuti hari kedua pelaksanaan Rapat Koordinasi dan Bimbingan Teknis Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) serta Pembentukan PPID Desa/Kelurahan Lingkup Kabupaten Bantaeng di Ruang Pola Kantor Bupati Bantaeng, Rabu Siang.

Baca Juga:  Victor Ancam Penjarakan Perangkat Desa Jika Tidak Kampanyekan Tiga Caleg Ini

Bertindak selaku moderator pada kesempatan itu adalah Kepala Bidang Humas, Komunikasi dan Informatika Dinas KominfoSP, Andi Sukmawati. Sementara itu menjadi pembawa materi antara lain Kepala Seksi Sumber Daya Komunikasi Publik dan Hubungan Kerjasama Antar lembaga, Andi Asnianti, yang membawa materi tentang pembentukan PPID Desa/Kelurahan, serta Kepala Seksi Pengelolaan Opini dan Informasi Publik, Asriani Basir yang membawa materi terkait Layanan Aspirasi dan Pengaduan Online Rakyat (LAPOR).

bapenda bapenda bapenda

Kegiatan ini berlangsung selama dua hari dan dibuka langsung oleh Bupati Bantaeng, H. Ilham Azikin pada hari Rabu 09 September 2020.

bapenda banner bapenda
Editor :
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *