ADS

Iman Hud : Tingkat Kesadaran Masyarakat Menurun Terkait Prokes

  • Bagikan
ADS

Penasulsel,Makassar-Kepala Satpol PP Makassar, Iman Hud mengatakan, tingkat kesadaran masyarakat dalam menerapkan protokol kesehatan terus menurun.

Hal itu berbanding terbalik dengan pelanggar  yang ditemukan di lapangan yang angkanya terus bertambah. Bahkan mencapai 5 persen.

ADS
ADS

Menurut Iman, digantikannya Gugus tugas menjadi Satuan tugas (Satgas) belum menunjukkan kontribusi dalam menekan jumlah kasus per hari.

Masih banyak pelanggar protokol kesehatan eperti tidak memakai masker dan abai menjaga jarak.

“Kita rutin lakukan edukasi bagi pengguna jalan, salah satunya di Jalan Nusantara. Jika dibanding awalnya kita melakukan edukasi, saat ini terjadi kenaikan sekitar 5 persen pengendara yang mengabaikan protokol kesehatan. Dari sekitar 2 ribu orang yang melintas di jalan itu,” ujar Iman, Selasa, 17 November 2020.

ADS
  • Bagikan