PENASULSEL.com MAKASSAR — Lurah Kunjungmae Muh Ikbal menggelar Pra musrenbang di Cafe Barkah, Jalan Cendrawasih kel. Kunjungmae kec. Mariso Makassar, Kamis (03/01/2019) malam.
Pra musrenbang ini dihadiri Ketua LPM Dr. H. Nurdin, Tokoh Masyarakat, Ketua RW 2, 3 dan 4, Babinsa Wilayah warga setempat.
Menurut Ikbal, Pra musrenbang ini bertujuan untuk mempersiapkan kegiatan musrenbang Kelurahan yang akan diadakan pada tanggal 07 Januari 2019, juga bertujuan menyatukan persepsi tentang kegiatan yang akan diusulkan nantinya sebelum hari H.
“Diputuskan, bahwa usulan prioritas untuk musrenbang ini adalah pembangunan kantor kelurahan kunjungmae yang mana dengan kondisi kantor yang sangat memprihatinkan tidak sebanding dengan situasi. Kel. Kunjungmae sebagai wajah depan Kec. Mariso yang berbatasan langsung dengan Pantai Losari,” ungkapnya.
Dia berharap, semoga kegiatan ini dapat mewujudkan satu usulan yang sangat prioritas bagi Kelurahan yaitu pembangunan kantor Kelurahan Kunjungmae di tahun 2019.