Masuki Musim Penghujan, Camat Biringkanayya Instruksikan Satgas Drainase Keruk Sampah

  • Bagikan
Masuki Musim Penghujan, Camat Biringkanayya Instruksikan Satgas Drainase Keruk Sampah

PENASULSEL.com MAKASSAR — Memasuki musim penghujan Tim Satgas Drainase Kecamatan Biringkanaya, sore hingga malam ini melakukan pengerukan di depan Kompleks Auri 1 Kelurahan Sudiang Kecamatan Biringkanaya, Rabu, (7/11/2018).

Koordinator Drainase Muh Haris mengatakan, pengerukan sedimen dan sampah yang ada di drainase tersebut atas arahan dari Camat Biringkanaya. Tujuannya agar aliran air di drainase nantinya bisa lancar meski hujan turun dengan deras.

pdam
bapenda
bapenda

“Ini atas arahan Pak Camat, supaya drainase tidak tersumbat dan menimbulkan genangan, sebab banyak sampah di dalamnya,” ucapnya.

Baca Juga:  Warga Manggala Puji Kinerja Satgas Lampu Jalan

Sementara Camat Biringkanaya, Mahyuddin mengaku jika pengerukan sedimen dan sampah yang terdapat didalam drainase adalah upaya pemerintah agar tidak terjadi genangan air dimusim penghujan.

Terkait dengan pengerukan drainase di depan Kompleks Auri itu akan dimaksimalkan sehingga pengerjaannya hingga malam hari.

Menurutnya, kegiatan pengerukan drainase bukan hanya di depan komplek Auri saja. Tapi, juga akan dilakukan di beberapa titik lainnya di wilayah Biringkanaya.

Baca Juga:  Plt Gubernur Sulsel Beri Peluang Kepada Danny Pomanto Copot Kadis dan Camat Bermasalah

“Alhamdulilah semua berjalan lancar. Dan kami juga akan melakukan pengerukan di beberapa titik nanti, utamanya yang sedimennya tebal dan ada sampahnya, Ini semua dilakukan agar tidak terjadi genangan di musim penghujan ini, “ujar Mahyuddin.

Dia menambahkan, warga diharapkan turut berperan aktif untuk menjaga kebersihan di lingkungannya masing- masing. Sebab, salah satu penyebab genangan air adalah sampah.

Baca Juga:  Pimpinan Komisi D DPRD Makassar Mulai Awasi Pembayaran THR 2022

“Kami berharap warga tetap menjaga kebersihan, utamanya musim penghujan ini,” harapnya. (*)

bapenda bapenda
  • Bagikan