Wagub Jamu Peserta Jamselinas di Pelataran Lakipada

  • Bagikan
Wagub Jamu Peserta Jamselinas di Pelataran Lakipada

PENASULSEL.COM, MAKASSAR – Wakil Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman, menjamu peserta Jambore Sepeda Lipat Nasional (Jamselinas), Pelataran Lakipada Rumah Jabatan Gubernur, di Jalan Sungai Tangka, Sabtu (15/9). Ia memanfaatkan pertemuan tersebut untuk memperkenalkan sejumlah destinasi wisata yang ada di Sulsel.

Kepada 1.300 peserta Jamselinas, Andi Sudirman mengajak untuk mengunjungi Tana Toraja, Kabupaten Kepulauan Selayar, hingga Luwu Timur. Toraja terkenal dengan wisata budaya dan keindahan alamnya, Selayar dengan wisata maritim, dan Danau Matano yang merupakan danau terdalam ada di Luwu Timur.

pdam
bapenda
bapenda

“Selain Toraja, kami punya Kepulauan Selayar yang luar biasa. Kita bisa kasi makan ikan hiu secara langsung. Disana aada destinasi yang indah. Garis pantainya sangat panjang. Disana ada bandara, bisa naik pesawat kesana. Dan bisa agendakan untuk bersepeda disana,” ujarnya.

Baca Juga:  Walikota Danny : Tak Ada Ritual Lain Kecuali Shalat Dua Rakaat Sebelum ke KPU besok

Ia mengungkapkan, pemerintah provinsi dibawah kepemimpinan Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah, akan mengembangkan sektor pariwisata. Namun, ada beberapa kendala yang dihadapi. Mulai dari akses transportasi, akomodasi, hingga informasi.

“Inilah yang harus kita fasilitasi. Ke depan, kita akan buat wisata yang terkoneksi untuk memudahkan para wisatawan,” ungkapnya.

Ia berterima kasih kepada komunitas Sepeda Lipat Nasional, yang memilih Makassar untuk pelaksanaan Jambore. Menurutnya, komunitas tersebut luar biasa, karena bisa menyatukan semua penggemar sepeda lipat dari seluruh nusantara. Bahkan tidak ada lagi sekat agama, klaster suku, atau ras.

Baca Juga:  DPRD Makassar Bahas Pangarustamaan Gender Bersama Warga Panakkukang

“Dulu ada program bike to work, saya harap bisa dikampanyekan kembali. Teman-teman di komunitas bisa melakukan approaching ke pemerintahan, untuk menyediakan track atau jalur sepeda. Saya selalu mau naik sepeda ke kantor, tapi tidak ada jalur atau track khusus sepeda,” tuturnya. (*)

bapenda bapenda
  • Bagikan