PENASULSEL.com Makassar–Pemerintah kecamatan Tamalate melaksanakan upacara pengibaran bendera yang dipimpin oleh lurah Barombong Reskyanto Mulyawan dihalaman kantor camat Tamalate jalan Danau Tanjung Bunga Makassar, Senin (30/04/2018).
Dalam sambutannya, lurah Barombong mengutarakan jika kesuksesan sebuah program pemerintah tergantung dari tingkat kepuasan publik terhadap kualitas pelayanan yang mereka dapatkan.
Menurutnya, pemberian pelayanan publik oleh aparatur pemerintah kepada masyarakat merupakan implikasi dari fungsi aparat negara sebagai pelayan masyarakat, sehingga kedudukan aparatur pemerintah dalam pelayanan publik sangat strategis karena akan menentukan sejauhmana pemerintah mampu memberikan pelayanan yang baik bagi masyarakat dan sejauhmana negara telah menjalankan perannya dengan baik sesuai dengan tujuan pendiriannya.
Perkembangan kehidupan masyarakat yang sangat dinamis seiring dengan tingkat kehidupan masyarakat yang semakin baik, merupakan indikasi dari empowering yang dialami oleh masyarakat, tandasnya.
“Hal ini berarti masyarakat semakin sadar akan apa yang menjadi hak dan kewajibannya sebagai warga
negara dalam hidup bermasyarakat, berbangsa dan bernegara,” kata Reskyanto.
Saat ini masyarakat semakin kritis, dan berani untuk mengajukan tuntutan, keinginan dan aspirasinya kepada pemerintah.
“Masyarakat semakin kritis dan semakin berani untuk melakukan kontrol terhadap apa yang dilakukan oleh pemerintahnya. Pelayanan publik oleh aparatur pemerintah dewasa ini masih banyak dijumpai kelemahan sehingga belum mampu memenuhi kualitas yang diharapkan masyarakat,” tutupnya. (*)